Daftar Pekerjaan Part Time yang Banyak Dibutuhkan

Sebagai seorang mahasiswa, biasanya pengeluaran akan semakin banyak. Terutama jika jauh dari orang tua dan menyewa kamar kos atau kontrakan. Alasan tersebut menurut website Loker Jakarta membuat sebagian mahasiswa biasanya memilih untuk bekerja part time daripada meminta kepada orang tua mereka.

Pekerjaan Part Time Yang Banyak Dibutuhkan

Saat kuliah, biasanya jadwal pelajaran yang ada bisa lebih senggang dan tidak terlalu padat daripada saat sekolah dulu. Hal ini sudah tentu memungkinkan untuk kamu yang masih kuliah untuk mengambil pekerjaan part time. Meski kadang gajinya tidak seberapa, akan tetapi lumayanlah. Setidaknya ada pemasukan yang bisa membantu, misal saja untuk membayar buku-buku dan semacamnya.

Daftar Pekerjaan Part Time Yang Banyak Dibutuhkan

Pekerjaan Part Time yang Banyak Dibutuhkan

Mencari pekerjaan part time kadang sangat sulit. Terlebih ada sebagian mahasiswa yang bingung ingin bekerja sebagai apa. Maka dari itu, di bawah ini ada beberapa daftar pekerjaan part time yang banyak dibutuhkan oleh mahasiswa. Mungkin bisa menjadi referensi untuk kamu dan menghindarkan kamu dari kebingungan. Apa saja daftarnya? Yuk simak artikel berikut ini!

Guru Les

Biasanya pekerjaan part time yang satu ini banyak diambil oleh mahasiswa. Jika kamu merasa yakin dan cukup menguasai materi-materi perkuliahan, kamu bisa mencoba menjadi tutor untuk junior yang masih berada di semester awal. Beberapa kampus memberikan fasilitas ini kepada mahasiswanya. Untuk bayarannya sendiri bisa saja berupa uang, beasiswa atau dalam bentuk potongan SKS. Tergantung dari kebijakan kampus sendiri.

Dalam daftar pekerjaan part time yang banyak dibutuhkan oleh mahasiswa ini, kamu juga tidak hanya bisa menjadi tutor di area kampus saja. Kamu pun dapat menjadi guru les untuk anak-anak SD/SMP/SMA. Sebab, materi yang diajarkan sudah pernah kamu lalui. Dengan begini, kamu tidak perlu repot dan pusing ketika pengeluaran untuk biaya kuliah semakin banyak. Karena kamu memang sudah bisa mengatasinya.

Waiter/Barista

Menjamurnya kedai kopi semakin membuat kamu mudah dalam menemukan pekerjaan menjadi seorang waiter/barista. Pekerjaannya pun bisa menyesuaikan dengan jadwal kuliah kamu, sebab biasanya untuk pekerjaan ini akan dibayar dengan hitungan jam. Cara bekerjanya pun sangatlah mudah, kamu hanya harus melayani pembeli dengan sebaik mungkin dan membersihkan kedai dengan rapi.

Penulis Lepas

Salah satu daftar pekerjaan part time yang banyak dibutuhkan adalah penulis lepas. Karena sekarang semuanya dikerjakan dengan sistem online, maka pekerjaan yang satu ini bisa kamu lakukan di mana saja dan kapan saja. Kamu tidak perlu mendatangi tempat tertentu karena hanya bermodalkan gadget, laptop dan koneksi internet stabil. Kamu bisa menjadi content writer di salah satu media online yang bertebaran di internet.

Fotografer

Bagi kamu yang sangat menyukai fotografi, maka pekerjaan part time yang satu ini bisa menjadi alternatif. Di era ini, orang-orang selalu ingin mengabadikan momen spesial mereka dan mengunggahnya di media sosial. Maka tak salah jika kamu mengambil profesi ini sebagai pekerjaan part time kamu. Waktunya pun dapat disesuaikan dengan jadwal kuliah kamu. Kamu bisa menjadi fotografer di acara seminar, ulang tahun, wedding dan semacamnya.

Nah, itulah beberapa daftar pekerjaan part time yang banyak dibutuhkan dan selalu dicari oleh para mahasiswa. Buatlah dirimu menjadi sebaik mungkin agar peluang mendapatkan pekerjaan tersebut semakin terbuka lebar. Bersikap baik dan tidak terjerumus hal-hal negatif akan membuat kamu dapat dengan mudah mendapat pekerjaan part time. Semoga artikel ini bermanfaat!